Puluhan Rumah Rusak Diguncang Gempa Garut, Bupati Tasikmalaya: Korban Gempa Bakal Dapat Bantuan

Puluhan Rumah Rusak Diguncang Gempa Garut, Bupati Tasikmalaya: Korban Gempa Bakal Dapat Bantuan

Puluhan Rumah Dan Fasilitas Umum Rusak Diguncang Gempa Garut, Bupati Tasikmalaya: Korban Gempa Bakal Dapat Bantuan - Fajar--

RADAR TASIK TV - Gempa yang mengguncang Garut 6,5 Magnitudo, terasa hingga Tasikmalaya dan mengakibatkan sejumlah bangunan rumah dan fasilitas umum mengalami kerusakan, baik kerusakan ringan maupun berat.

Seperti salah satu rumah di Desa Sukamenak Kecamatan Sukarame Kabupaten Tasikmalaya ini, mengalami kerusakan cukup parah di bagian belakang dan dapur ambruk sesaat setelah guncangan gempa berhenti.

Selain itu merusak rumah, gempa juga membuat gedung Kwarcab Pramuka Kabupaten Tasikmalaya, bangunan Masjid Agung Singaparna, masjid di Kecamatan Rajapolah, bangunan sekolah dan beberapa bangunan lainnya mengalamikerusakan.

Sehari pasca kejadian, Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto menyebutkan, pihaknya akan terus mendata kerusakan akibat gempa bumi tersebut.

Ade menambahkan pihak pemerintah Kabupaten Tasikmalaya akan segera memberikan bantuan kepada para korban terdampak gempa.

Hingga saat ini petugas mencatat, ada sekitar 18 rumah, dan 6 fasilitas umum mengalami kerusakan cukup parah akibat gempa tersebut.

BACA JUGA:Meski Absen, Rafael Struick Optimis Timnas Indonesia U23 Kalahkan Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024

BACA JUGA:Lenovo Yoga Slim 7i Teman Sehari-Hari Untuk Mobilitas Tinggi Anda

Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut ini:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: