RADARTASIKTV.ID - Pagi ini para pegawai di Pemerintah Kota Tasikmalaya mulai masuk maksimal pada pukul 06.30 WIB. Salah satunya di Lingkungan Dinas komunikasi dan informatika, Kota Tasikmalaya.
Setengah tujuh pagi mereka sudah siap untuk bekerja. Satu persatu pegawai masuk sebelum pukul 06.30 WIB. Salah seorang ASN Rinduwati menuturkan, untuk saat ini tidak ada kendala yang berarti dari kebijakan masuk kerja lebih awal. Namun ada banyak keuntungan yang ia rasakan, seperti bisa pulang lebih cepat dari biasanya.
"Tidak ada beban untuk saat ini. Saya biasa piket di Gece 112 jadi udah biasa sebenernya. Kendala ya sekarang puasa biasanya habis subuh istirahat dlu sekarang langsung cus. Keuntungan bisa pulang lebih cepet ya banyak ya buat istriahat panjang prepare buka puasa," ujarnya
BACA JUGA:726 PPPK dan 60 PNS Kab. Tasik Dapat Kenaikan Gaji Berkala, Tingkatkan Disiplin Lewat Pembinaan
BACA JUGA:Alokasi Anggaran Mobil Dinas Minta Dialihkan Untuk Penanganan Pencemaran, Buat Bangun Sumur Bor?
sekretaris dinas komunikasi dan informatika, Iman Pranata, menuturkan, sebagai abdi negara dan pelayan masyarakat, setiap asn harus mengikuti arahan yang ada. Iman meyakini tidak semua orang merasakan hal yang sama, tentu ada yang memiliki kendala ada yang tidak dari kebijakan masuk kerja lebih awal ini.
"Sebetulnya saya ikuti aja kebijakan pimpinan sebagai pelayan masyarakat kita ikuti menyesuaikan arahan pimpinan. Keuntungan ada bisa lebih awal pulang bisa lebih cepat mengurus persiapan buka. Efiktif tidaknya harus efektif ini ketentuan harus dipenuhi dan ditaati kita sesuaikan. Ini tidak akan selamanya mungkin, jadi semoga jangan banyak protes mudah-mudah an berkah," ujarnya
Iman meminta setiap pegawai di Pemerintahan terutama di Dinas Komunikasi dan informatika agar bisa mengikuti aturan yang ada tanpa perlu mengeluh, karena merupakan sebuah kewajiban sebagai pelayan masyarakat.
BACA JUGA:Dewan Tanya Kesiapan KPU dan Bawaslu Hadapi PSU, Bahas Masalah Anggaran yang Jadi Beban Terberat
BACA JUGA:Diduga Kerap Dipakai Kegiatan Negatif, Kos-Kosan di Cikalang Girang Tasikmalaya Ditutup Sementara
Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut :