Resep Keripik Pisang Lumer, Cocok Banget Buat Jadi Ide Jualan Kekinian

Resep Keripik Pisang Lumer, Cocok Banget Buat Jadi Ide Jualan Kekinian

Resep Keripik Pisang Lumer, Cocok Banget Buat Jadi Ide Jualan Kekinian--

BACA JUGA:Resep Pisang Goreng Naga Kriuk dan Lumer Di Dalam, Cocok Buat Menu Buka Puasa

Beberapa makanan yang terbuat dari pisang goreng, keripik pisang, kolak pisang, pisang sale, roti pisang, bolu pisang dan yang lainnya.

Sehingga, seiring dengan berkembangnya dunia kuliner buah pisang pun diolah dengan berbagai variasi yang baru. Salah satunya yaitu keripik pisang lumer.

Keripik pisang lumer menjadi salah satu camilan yang berbahan utama buah pisang. Camilan ini memiliki rasa manis yang bikin nagih dan bisa juga dijadikan sebagai ide jualan makanan kekinian.

Untuk menikmatinya, kamu bisa mencoba membuatnya sendiri dengan mudah. Resepnya pun sangat mudah di dapat karena bahan-bahan yang sederhana dan harganya yang cukup terjangkau.

BACA JUGA:Ramuan Ajaib Membuat Tanaman Cepat Berbuah, Cukup Pakai Kulit Pisang dan Cangkang Telur, Ini Caranya

BACA JUGA: Ide Kreatif Membuat Pisang Lebih Cepat Matang, Cukup Pakai 1 Bahan Dapur, Begini Caranya

Resep Keripik Pisang Lumer, Cocok Banget Buat Jadi Ide Jualan Kekinian

Dilansir dari salah satu akun Lemon8 @larasngrn dalam sebuah postingannya yang membagikan resep membuat keripik pisang lumer.

Berikut ini adalah resep dan cara membuatnya.

Bahan-bahan:

  • Buah pisang secukupnya (buah pisang dengan varian bebas)
  • Coklat DCC 100 gram 
  • Minyak goreng secukupnya

Cara membuat:

  1. Iris tipis-tipis semua buah pisang, simpan dalam wadah berukuran cukup besar
  2. Siapkan wajan, kemudian masukan minyak dan panaskan dengan api sedang.
  3. Jika minyak sudah panas, masukan irisan pisang, kemudian aduk hingga matang dengan api sedang.
  4. Setelah matang, tiriskan pisang yang sudah di goreng, kemudian diamkan selama beberapa menit.
  5. Cairkan coklat yang sudah dicampur dengan beberapa sendok minyak goreng, aduk merata hingga coklat terlihat lembut.
  6. Campurkan irisan pisang yang sudah di goreng ke dalam wajan berisi coklat, kemudian aduk hingga merata.
  7. Jika sudah tercampur rata, biarkan keripik pisang hingga dingin kemudian masukan ke dalam toples.

Keripik pisang lumer pun siap dinikmati. Selamat mencoba, semoga bermanfaat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: