Jarang Disadari, Ternyata 5 Kebiasaan Ini Dapat Membuat Berat Badan Kamu Cepat Naik

Jarang Disadari, Ternyata 5 Kebiasaan Ini Dapat Membuat Berat Badan Kamu Cepat Naik

Kebiasaan Sepele yang Membuat Berat Badan Kamu Cepat Naik (Foto by Freepik)--

RADARTASIKTV.ID – Kamu pasti pernah mengalami ketika menimbang berat badan tiba-tiba berat badan kamu naik.

Padahal, selama ini kamu merasa jika makanan yang dikonsumsi sama seperti sebelum-sebelumnya.

Hal tersebut dapat membuat kamu bingung dengan kejadian tersebut. Padahal, secara tidak sadar kamu telah melakukan hal-hal yang membuat berat badan kamu naik.

Kebiasaan apakah itu? Untuk itu, mari kita bahas kegiatan apa saja yang dapat membuat berat badan kamu naik.

BACA JUGA:Manfaat Mengurangi Konsumsi Gula Bagi Kesehatan, Ternyata Bisa Juga Buat Diet Loh, Ini Penjelasannya

BACA JUGA:Harga Beras Naik Manfaatkan Untuk Diet, Begini Aturan Makan Nasi Yang Sehat Untuk Turunkan Berat Badan

1.  Sarapan Dengan Gorengan

Gorengan memang enak untuk dijadikan sebagai sarapan. Tetapi, makanan ini mengandung lemak trans dan kalori yang tinggi yang bisa menyebabkan bertambahnya berat badan.

Selain itu, sarapan dengan gorengan juga akan membuat kamu cepat lapar, dikarenakan kurangnya nutrisi dan serat yang dibutuhkan oleh tubuh.

Sebagai gantinya, sarapanlah dengan yang lebih sehat, seperti roti gandum, oatmeal, atau telur rebus. Selain memberikan energi, makanan tersebut juga dapat membantu mengontrol nafsu makan.

2.  Sarapan Dengan yang Manis

Sarapan dengan yang manis-manis bisa memberikan dorongan energi instan, tetapi efeknya sementara. Makanan manis juga dapat meningkatkan kadar gula dalam darah, yang kemudian diikuti dengan penurunan drastis. Hal tersebut dapat membuat kamu lemas dan lapar.

Selain itu, mengonsumsi gula pagi hari juga dapat meningkatkan asupan kalori yang menyebabkan pada kenaikan berat badan.

Oleh karena itu, pilihlah makanan dengan sumber karbohidrat kompleks seperti roti gandum dan oatmeal untuk sarapan yang lebih stabil dan kenyang lebih lama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: