Ijin Keluar, Konser Ruang Bermusik Dalam Pengamanan Maksimal, Masyarakat Dilarang Bawa Barang Berbahaya

Ijin Keluar, Konser Ruang Bermusik Dalam Pengamanan Maksimal, Masyarakat Dilarang Bawa Barang Berbahaya

Ijin Keluar, Konser Ruang Bermusik Dalam Pengamanan Maksimal, Masyarakat Dilarang Bawa Barang Yang Berbahaya--

RADARTASIKTV.ID - Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Moh Faruk Rozi menuturkan ijin kegiatan ruang bermusik sudah keluar pada rabu malam.

Kapolres memastikan bahwa pengamanan konser ini akan sangat maksimal, ketika ijin sudah keluar maka menjadi tanggungjawab negara untuk hadir agar kegiatan tersebut berjalan dengan aman.

Kapolres menegaskan pihaknya menerjunkan lebih kurang 130 personel untuk pengamanan event tersebut.

Masyarakat yang hadir diharapkan untuk tidak membawa barang-barang yang dilarang atau yang berpotensi menimbulkan kericuhan.

“Untuk izin sudah keluar rabu malam tinggal pelaksanaannya saja dua hari di Lanud dan Polri siap mengamankan. Kita menghimbau kepada masyarakat untuk tidak membawa barang yang dilarang atau barang yang berkaitan berpotensi menimbulkan kericuhan. Kita akan melakukan pengecekan maksimal di Pintu Masuk, sehingga mencegah barang seperti senjata tajam, miras, narkoba supaya tidak masuk ke dalam,” ujarnya.

BACA JUGA:Belum Bayar Pajak Kendaraan, ASN Dinas Diontrog Petugas, Tindaklanjut Dari Surat Edaran Wali Kota Banjar

BACA JUGA:Tampil Stylish dan Ceria, JKT48 di MV Shopee “Lebih Hemat, Lebih Cepat” Bikin Susah Move On!

Diberitakan sebelumnya sejumlah pertemuan difasilitasi pihak kepolisian dalam hal memediasi terkait adanya penolakan terhadap konser Ruang Bermusik. Hasilnya konser tetap berjalan dan pihak penyelenggara membatalkan tiga line up utama ruang bermusik antara lain Hindia, Lomba Sihir hingga Feast. Ruang Bermusik sendiri akan digelar pada 19 dan 20 juli 2025.

Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut :

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: