Kapan Pendaftaran CPNS 2024 Ditutup? Jadwal Seleksi Hingga Formasi Yang Dibutuhkan

Kapan Pendaftaran CPNS 2024 Ditutup? Jadwal Seleksi Hingga Formasi Yang Dibutuhkan

Jadwal Seleksi dan Formasi CPNS 2024, foto : Tangkapan Layar--

Formasi CPNS 2024

Pada pengumuman pembukaan seleksi CASN 2024, Presiden Joko Widodo menyampaikan informasi terkait formasi CPNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang dibutuhkan pada tahun tersebut.

Total rekrutmen Aparatur Sipil Negara pada 2024 mencapai 2,3 juta formasi, dengan alokasi untuk instansi pusat sebanyak 429.183 dan instansi daerah sebanyak 1.867.333.

Instansi pusat membutuhkan 207.247 CPNS dan 221.936 PPPK, yang melibatkan berbagai sektor seperti guru, dosen, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis.

Sementara itu, instansi daerah membutuhkan 483.575 CPNS dan 1.383.758 PPPK, dengan alokasi untuk sekolah kedinasan mencapai 6.027 formasi.

BACA JUGA:Daftar Kisi-Kisi Soal SKB CPNS 2024, Yang Mau Daftar Ayo Baca

Dalam alokasi kebutuhan PPPK, terdapat pembagian untuk guru (419.146), tenaga kesehatan (417.196), dan tenaga teknis (547.416).

Pemerintah memberikan perhatian khusus pada fresh graduate dengan memberikan alokasi sebesar 690.822 formasi.

Fresh graduate memiliki kesempatan untuk mengikuti seleksi dan bersaing dalam berbagai sektor, termasuk dosen, guru, tenaga kesehatan, tenaga teknis seperti talenta digital, dan sektor lainnya.

Penutupan Pendaftaran CPNS 2024

Hingga saat ini, informasi resmi terkait penutupan pendaftaran CPNS 2024 belum diumumkan.

Namun, calon peserta disarankan untuk tetap memantau laman resmi BKN dan akun media sosial BKN untuk mendapatkan informasi terkini mengenai jadwal, tahapan seleksi, dan penutupan pendaftaran.

Dengan jumlah formasi yang cukup besar dan beragam, proses seleksi CPNS 2024 menjadi peluang besar bagi para pencari kerja untuk berkontribusi dalam membangun negara.

BACA JUGA:Kisi-Kisi Soal SKD CPNS 2024, Biar Lancar Wajib Belajar Dari Sekarang

Semua informasi terkait jadwal pendaftaran dan formasi yang dibutuhkan akan diumumkan secara resmi oleh pihak berwenang, dan calon peserta diharapkan untuk mengikuti proses seleksi dengan penuh persiapan dan semangat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: