Inter Milan Siap Melepas Wonderkid Asal Argentina dengan Harga 35 juta Euro
Valentin Carboni-Tangkapan Layar Youtube-
RADAR TASIK TV – Inter Milan dilaporkan bersedia melepas Wonderkid asal Argentina, Valentin Carboni, jika ada tim yang datang dengan tawaran sebesar 35 juta Euro.
Untuk memperkuat tim pada musim depan setelah meraih scudetto, Inter Milan sedang mengevaluasi situasi Valentin Carboni yang saat ini sedang dipinjamkan ke Monza.
Musim ini, Carboni menjadi salah satu pemain kunci di Monza, tampil dalam 26 pertandingan dengan mencatatkan 2 gol dan 4 assist.
Masa depan Valentin Carboni di Inter Milan masih dipertanyakan mengingat Lautaro Martinez dan Marcus Thuram telah memastikan tempat mereka di lini serang Nerazzurri pada musim depan.
Inter juga telah mendatangkan Mehdi Taremi dan hanya membutuhkan satu atau dua penyerang tambahan untuk melengkapi skuad.
Marko Arnautovic memiliki kontrak hingga 2025, sementara masa berlaku kontrak Alexis Sanchez akan segera habis, dan hampir pasti salah satu dari keduanya akan dilepas.
Meskipun Sanchez tampil cemerlang dalam dua bulan terakhir, sehingga muncul pembicaraan untuk memperpanjang kontraknya di Inter, namun kemungkinan perpanjangan kontrak baru tampaknya sangatlah rumit.
Jadi, Valentin Carboni juga bisa tetap bertahan atau mungkin dipinjamkan ke klub lain.
BACA JUGA:Catat. Lokasi Penukaran Tiket Jika Ingin Nonton Persib Vs Borneo FC Hari Ini
Menurut laporan dari Tuttomercato, skenario berbeda akan terjadi jika tawaran yang sangat menggiurkan tiba, sekitar 35 juta Euro.
Inter Milan dipastikan akan melepas pemain Argentina berusia 19 tahun itu karena hal tersebut akan membantu klub mengatasi masalah keuangan.
Terlebih lagi, Inter Milan juga tertarik untuk mendatangkan Gudmundsson serta penyerang Bologna, Joshua Zirkhe, yang diperkirakan akan menghabiskan biaya sekitar 100 juta euro.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: tuttomercato