Tak Ingin Pemainnya Hengkang Gratis ke Inter Milan, Juventus Pagari Adrien Rabiot
Adrien Rabiot-Tangkapan Layar Youtube-
RADAR TASIK TV - Juventus sedang berupaya untuk memperpanjang kontrak dengan Adrien Rabiot yang akan berakhir pada 30 Juni mendatang agar sang pemain tidak hengkang ke Inter Milan secara gratis.
Adrien Rabiot dikabarkan sedang menjadi incaran Inter Milan karena profilnya cocok dengan strategi Beppe Moratta yang sering mendatangkan pemain berkualitas tanpa biaya transfer.
Juventus bahkan mengutus direktur olahraga Cristiano Giuntoli untuk berbicara dengan agen Rabiot, terutama untuk membujuk ibunya Veronique, agar anaknya tetap bertahan di Turin.
Giuntoli berharap kedatangan Thiago Motta, yang dulunya adalah rekan setim Rabiot di Paris Saint-Germain, akan memengaruhi keputusan sang pemain.
BACA JUGA:Kucing Tiba-tiba Berliur Apakah Berbahaya? Yuk Simak Penyebabnya yang Harus Diketahui Pemilik
Menurut laporan dari La Gazzetta.it, kesepakatan yang diusulkan oleh Juventus adalah kontrak panjang selama dua tahun ditambah tahun ketiga yang akan mulai berlaku secara otomatis setelah mencapai target tertentu.
Gaji yang ditawarkan diperkirakan tetap sama dengan saat ini, sekitar 9 juta euro termasuk bonus.
Selain itu, Rabiot juga akan naik pangkat sebagai kapten di tim menggantikan posisi Danilo.
Namun, permintaan Rabiot terutama dari segi finansial mungkin akan lebih tinggi karena Ibunya ingin anaknya menjadi pemain dengan bayaran tertinggi di klub seperti musim sebelumnya.
BACA JUGA:Xiaomi Poco X5 Teman Setia Para Gamer dalam Kehidupan Sehari-hari
Permintaan tersebut menjadi rumit karena berdasarkan perjanjian kontrak, striker Juventus Dusan Vlahovic bisa mendapatkan bayaran hingga 12 juta euro per musim.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: la gazzetta dello sport