Menu Buka Puasa Sehat Ala Dr. Zaidul Akbar, yang Terbaik Tentu Makan Kurma, Kalau Gak Ada Bisa Ganti Dengan Bu

Menu Buka Puasa Sehat Ala Dr. Zaidul Akbar, yang Terbaik Tentu Makan Kurma, Kalau Gak Ada Bisa Ganti Dengan Bu

Menu Buka Puasa Sehat Ala Dr. Zaidul Akbar, yang Terbaik Tentu Makan Kurma, Kalau Gak Ada Bisa Ganti Dengan Buah Ini - Instagram : @ayupipihlestari--

Menu Buka Puasa Sehat Ala Dr. Zaidul Akbar, yang Terbaik Tentu Makan Kurma, Kalau Gak Ada Bisa Ganti Dengan Buah Ini

 

RADAR TASIK TV –

Bulan Ramadhan adalah bulan suci yang penuh dengan ampunan bagi umat muslim. Sunahnya ketika berbuka umat muslim akan mengonsumsi buah kurma terlebih dahulu seperti yang diajarkan oleh Rasulullah.

Meski kebanyakan orang menganggap buka puasa identik dengan menyiapkan banyak hidangan berat seperti daging, nasi, sayur, hingga minuman segar.

Tetapi sebenarnya hanya dengan mengonsumsi buah yang tinggi akan vitamin C akan memenuhi nutrisi tubuh hingga tiba sahur nanti.

Dilansir dari akun Instagram @ayupipihlestari, dalam reel yang  diunggahnya dengan backsound potongan celoteh dari Dr. Zaidul Akbar.

Backsound tersebut berisikan tentang menu buka puasa sehat ala Dr. Zaidul Akbar yang sesuai dengan anjuran Nabi.

Dalam video tersebut tedengar bahwa Dr. Zaidul Akbar berkata bahwa berbuka puasa memang bagus menggunakan buah kurma basah, namun buah kurma padanannya adalah vitamin C, contohnya seperti buah semangka dan jeruk.

BACA JUGA:Jarang Terungkap, Ini Khasiat Buah Pare Untuk Kecantikan, Begini Cara Buatnya...

BACA JUGA:Jus Buah Campuran Itu Aman Gak Sih? Cek Cara Membuatnya Agar Lebih Berkhasiat

Ia juga menjelaskan bahwa mengonsumsi buah kurma dan semangka merupakan kombinasi yang sempurna. Ustadz zainul juga menyarankan bahwa tata cara makannya cukup 3 , 5, atau 7 butir kurma setelah itu konsumsi semangka.

Tak cukup sampai disitu, ia juga mengatakan bahwa setelah makan kurma dan semangka, kamu bisa makan buah jeruk sebagai pelengkap. Setelah itu ditutup dengan minum air putih.

Mengonsumsi buah kurma dan buah yang tinggi akan vitamin C dapat mengisi banyak nutrisi pada tubuh. Hal ini membuat seseorang tidak perlu lagi mengonsumsi santapan berat hingga sahur.

Selain menandung vitamin C, buah semangka juga mengandung vitamin A, vitamin B6, asam folat, serta mineral seperti kalium dan magnesium. Dan lagi buah semangka menandung senyawa fitokimia seperti likopen dan citrulline yang berfungsi sebagai antioksidan serta meningkatkan kesehatan bagi tubuh.

Kandungan kandungan tersebut membuat buah semangka memiliki banyak manfaat bagi kesehatan seperti dapat menjaga kesehatan jantung, mengurangi tekanan darah tinggi, mengoptimalkan kesehatan arteri, Mengurangi kadar kolesterol, menjaga keseimbangan elektrolit, meninkatkan keehatan mata, meningkatkan system kekebalan tubuh, dan masih banyak lagi.

BACA JUGA:Wajah Glowing Dengan Buah-buahan, Bikin Muka Jadi Awet Muda

BACA JUGA:Deretan Buah Penurun Darah Tinggi, Wajib Stok Untuk Jaga-Jaga

Tidak hanya buah semangka, buah jeruk juga memiliki kandungan yang tidak kalah banyak dan luar biasa. Selain tinggi akan kandunan vitamin C nya, buah jeruk juga mengandung gizi lain seperti vitamin A, serat, karbohidrat, kalsium, protein, magnesium, zat besi, kalium, fosfor, folat, dan kolin.

Dengan kandungannya yang banyak dan beragam, buah jeruk memiliki segudang manfaat. Diantaranya yaitu untuk melancarkan pencernaan, mengatur tekanan darah tinggi, mencegah kanker, menceah penyaki janung, meninkatkan kekebalan ubuh, membersihkan darah, memperkuat tulang, memperkuat gigi, dan masih banyak lagi.

Selain mendapat manfaat dari buah semangka dan jeruk, kita juga bisa mendapat manfaat dari buah kurma yang tidak kalah banyak.

Buah kurma dapat mencegah masalah konstipasi, gangguan pencernaan, masalah jantung, anemia, disfungsi seksual, diare, kanker abdomen, baik untuk menaikkan berat badan dan lain lain.

Selain itu buah kurma juga kaya akan kandungan vitamin, mineral, dan juga serat.

BACA JUGA:Resep Sop Buah yang Menyegarkan, Bisa untuk Sajian Kumpul Keluarga

BACA JUGA:Ini Dia 7 Jenis Buah-Buahan Untuk Kamu yang Lagi Diet, Jadi Gak Khawatir Kekurangan Vitamin

Jadi dapat disimpulkan apabila kita mengikuti anjuran Nabi, selain mendapat pahala karena melakukan ibadah sunah, kita juga menjapat syafaat dari kadungan buah buah tersebut.

Setiap hal yang dianjurkan oleh Allah dan Nabi bukan semata hanya anjuran ak bermakna saja, namun pasti ada syafaat didalamnya.

Maka dari itu bagi umat muslim lakukan lah anjuran tersebut selagi mampu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: