Puluhan SSB Ikuti Kejuaraan Sepakbola Tasik Raya Cup 2, Juaranya Bakal Berlaga di IDCT China

Puluhan SSB Ikuti Kejuaraan Sepakbola Tasik Raya Cup 2, Juaranya Bakal Berlaga di IDCT China

Puluhan SSB Ikuti Kejuaraan Sepakbola Tasik Raya Cup 2, Sang Juara Tasik Raya Cup 2 Bakal Berlaga Di IDCT China--Evet

Puluhan SSB Ikuti Kejuaraan Sepakbola Tasik Raya Cup 2, Juaranya Bakal Berlaga Di IDCT China

RADAR TASIK TV - Tasik Raya Cup, menjadi ajang kejuaraan sepakbola bergengsi tahunan  di Kota Tasikmalaya, juga sebagai wadah untuk membangkitkan semangat dan motivasi atlet-atlet sepakbola usia dini, untuk lebih mengembangkan skil dan kemampuan dalam bermain bola.

Sejumlah SSB terbaik dari Jawa Barat, Banten hingga Jawa Tengah, ikut dalam kejuaraan sepakbola Tasik Raya Cup 2 ini, seperti UNI 1903 Bandung FC, Raharja Muda, DK Private, Peruri Karawang, Persinga, Mitra United, Mitras Pupuk Kujang, Putra Junior Sakti Lodaya serta Tasik Raya FC.

BACA JUGA:KPU Jabar Apresiasi Coklit Di Tasikmalaya Capai 100 Persen, Minta Daftar Pemilih Sementara Segera Ditetapkan

BACA JUGA:Diduga Kelaparan, Monyet Liar Masuk Permukiman Warga Banjar Kolots

Usep selaku panitia pelaksana kejuaraan Tasik Raya cup 2, menyampaikan, bahwa kejuaraan ini menjadi wadah bagi para pesepakbola muda, supaya terus bersemangat untuk bermain  bola, serta mengasah terus talenta yang dimiliki.

“Ini untuk membina anak-anak usia muda supaya yang ke-1 mengajarkan anak-anak ke hal-hal yang positif unggul yang bertalenta sepakbola untuk pesepakbola Tasik umumnya mudah-mudahan ke nasional bibit-bibit Tasik masuk ke Timnas alhamdulillah sekarang Tasik Raya Cup 2 kita diikuti puluhan tim mulai dari Bekasi Karawang, Cikampek dan ada beberapa tim diluar kota lainnya, alhamdulillah khususnya SSB yang Kota Tasik ikut semua.” Ujar Usep

Kepala Disparpora Kota Tasikmalaya, Deddy Mulyana, yang juga turut hadir dalam pembukan Tasik Raya Cup 2, menyampaikan bahwa open kejuaraan sepakbola yang digelar SSB Tasik Raya tentunya  berkolaborasi dengan pemda, yang sudah menjadi egenda tahunan di Kota Tasikmalaya.

BACA JUGA:30 Finalis Unjuk Kabisa di Malam Final Mojang Jajaka Ciamis, ini Pemenangnya...

BACA JUGA:Duh, Di Ciamis Masih Banyak Pasangan Nikah Tapi Belum Punya Akta Perkawinan, DISDUKCAPIL Ungkap Penyebabnya

“Jadi kami mewakili pemerintah Kota Tasik khusus dinas pemuda olahraga menyambut baik, jadi ini kegiatan Tasik Raya Cup 2 ini sudah menjadi event tahunan dan bisa berlanjut ke Nasional hingga ke Internasional.” Tutur Deddy Mulyana

Turnament sepakbola Tasik Raya Cup 2 Tahun 2024 kali ini , diikuti oleh 40 Sekolah Sepak Bola (SSB), dari Wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah dan Banten, dan telah bekerja sama dengan talent Indonesia Dreams Come True (IDCT) Cup China, sehingga bisa membuka kesempatan untuk atlet sepak bola asal Tasikmalaya bisa berlaga dengan di China.

Melalui ajang sepak bola ini, diharapkan akan lahir atlit muda berbakat asal Tasikmalaya yang mampu berkiprah di ajang sepak bola profesional baik dalam negri maupun kancah Internasional.

BACA JUGA: Warga dan Kang Prabu Do’a Bersama Untuk Kemajuan dan Kesejahteraan Tasikmalaya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: